Jakarta, 27 Mei 2024 – Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea UGM mengirimkan enam mahasiswanya untuk mengikuti Lomba Penerjemahan yang diselenggarakan oleh Korean Cultural Center Indonesia. Lima mahasiswa tersebut adalah Aisyah Dian Safitri, Amarapallevi, Vanesa Olivia, Melisa Azzahra Tania, Nisa Khairuna Sabilla, dan Pingkan Widiana Retno Utami.
Rangkaian acara diawali dengan acara pembukaan. Setelah pembukaan, sesi perlombaan pun dimulai. Perlombaan dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama adalah perlombaan penerjemahan bahasa Indonesia ke Korea. Kemudian, acara dilanjutkan dengan sesi istirahat. Selanjutnya, sesi kedua dimulai, yaitu perlombaan penerjemahan bahasa Korea ke bahasa Indonesia. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan penutup.
Pengumuman pemenang dilakukan beberapa minggu setelah perlombaan dilaksanakan. Mahasiswa Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea berhasil meraih juara harapan dalam perlombaan ini. Kedua mahasiswa tersebut adalah Vanesa Olivia dan Amarapallevi.
Perlombaan ini dapat mewadahi potensi diri mahasiswa, yaitu kemampuan menerjemahkan dari bahasa Indonesia ke bahasa Korea dan sebaliknya. Hal tersebut merupakan salah satu potensi yang diharapkan oleh Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea UGM untuk dimiliki setiap mahasiswanya. Tentunya, hal tersebut bisa tercapai atas keberanian dan kemauan mahasiswa, serta bekal-bekal yang diberikan oleh seluruh dosen prodi.
Foto 1.1: Peserta Lomba Terjemahan