• About UGM
  • Academic Portal
  • IT Center
  • Library
  • Research
  • Webmail
  • Informasi Publik
  • Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Fakultas Ilmu Budaya
Universitas Gadjah Mada
  • Beranda
  • Profil
    • Sejarah
    • Visi & Misi
    • Struktur Organisasi
    • Manajemen
    • Tenaga Kependidikan
    • Tenaga Pendidik
  • Akademik
    • Kalender Akademik
    • Program Sarjana
      • Antropologi Budaya
      • Arkeologi
      • Sejarah
      • Pariwisata
      • Bahasa dan Kebudayaan Korea
      • Bahasa dan Sastra Indonesia
      • Sastra Inggris
      • Sastra Arab
      • Bahasa dan Kebudayaan Jepang
      • Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa
      • Bahasa dan Sastra Prancis
    • Program Master/S2
      • Magister Antropologi
      • Magister Arkeologi
      • Magister Sejarah
      • Magister Sastra
      • Magister Linguistik
      • Magister Pengkajian Amerika
      • Magister Kajian Budaya Timur Tengah
    • Program Doktor/S3
      • Antropologi
      • Ilmu-ilmu Humaniora
      • Pengkajian Amerika
    • Beasiswa
  • KPPM
    • Info Penelitian
    • Publikasi Ilmiah
    • Pengabdian Masyarakat
    • Kerjasama Luar Negeri
    • Kerjasama Dalam Negeri
  • Organisasi Mahasiswa
    • Lembaga Eksekutif Mahasiswa
    • Badan Semi Otonom
      • KAPALASASTRA
      • Persekutuan Mahasiswa Kristen
      • LINCAK
      • Saskine
      • Keluarga Mahasiswa Katolik
      • Dian Budaya
      • Sastra Kanuragan (Sasgan)
      • Keluarga Muslim Ilmu Budaya (KMIB)
      • Bejo Mulyo
    • Lembaga Otonom
      • Himpunan Mahasiswa Arkeologi
      • Ikatan Mahasiswa Jurusan Inggris
      • Himpunan Mahasiswa Pariwisata
      • Keluarga Mahasiswa Sastra Indonesia
      • Ikatan Mahasiswa Sastra Asia Barat
      • Himpunan Mahasiswa Bahasa Korea
      • Keluarga Mahasiswa Sastra Nusantara
      • Badan Keluarga Mahasiswa Sejarah
      • Himpunan Mahasiswa Studi Prancis
      • Keluarga Mahasiswa Antropologi
      • Himpunan Mahasiswa Jepang
  • Pendaftaran
  • Beranda
  • Organisasi mahasiswa
  • Organisasi mahasiswa
Arsip:

Organisasi mahasiswa

Workshop Psychological First Aid dan Pelatihan Teman Sebaya oleh Suar Asa FIB UGM

HEADLINEHEADLINERilis BeritaSDGSSDGs 3: Kehidupan Sehat dan SejahteraSDGs 4: Pendidikan Berkualitas Senin, 11 November 2024

Yogyakarta, Minggu, 10 November 2024. Organisasi SUAR ASA Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (FIB UGM) mengadakan Workshop Psychological First Aid dan Pelatihan Teman Sebaya, sekaligus pelantikan anggota baru SUAR ASA. Kesehatan mental merupakan aspek penting dalam kehidupan manusia, sama pentingnya dengan kesehatan fisik. Kesehatan mental mahasiswa, khususnya di lingkungan kampus UGM, saat ini menjadi persoalan serius. Menurut data kesehatan mental dari Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM yang dipaparkan pada kegiatan Peningkatan Kompetensi Kesehatan Mental Bagi Ambassador Health Promoting University (HPU) di RSA UGM, bahwa dari tahun 2022 sampai dengan 2023, terjadi peningkatan jumlah kasus rawat inap mahasiswa dengan masalah kesehatan mental masing-masing yaitu 21 dan 51 kasus.  Pada tahun 2022 persentase jenis kelamin kasus kesehatan mental paling sering ditemukan pada mahasiswa perempuan dibandingkan mahasiswa laki-laki sebesar 9,4%  dan perempuan sebesar 90,6%.

Pelatihan Psychological First Aida dan Teman Sebaya ini dibuka oleh Kepala Kantor Administrasi, Erika Purnawati, S.Kom., M.Cs. yang dalam hal ini mewakili Pimpinan FIB UGM, dalam sambutannya Erika menyampaikan bahwa masalah kesehatan mental para mahasiswa di FIB UGM menghadapi berbagai tantangan, baik akademik maupun sosial yang dapat mempengaruhi kesejahteraan mental mahasiswa. Transisi dari sekolah menengah ke universitas, tekanan akademik yang tinggi, dan masalah pribadi sering kali menjadi pemicu stres dan kecemasan di kalangan mahasiswa. Masalah kesehatan mental di FIB UGM telah menjadi perhatian yang serius. Masalah kesehatan mental yang dialami mahasiswa biasanya disebabkan oleh masalah pribadi dan masalah keluarga.

Dalam berbagai situasi kesehatan mental yang dihadapi mahasiswa FIB, terdapat organisasi Suar Asa yang merupakan wadah bagi para mahasiswa yang berperan secara langsung untuk mendukung layanan kesehatan mental mahasiswa FIB UGM. Suar Asa merupakan organisasi mahasiswa yang fokus pada masalah kesehatan mental dan pencegahan kekerasan seksual di FIB. Dalam menjalankan fungsinya sebagai organisasi yang menangani masalah kesehatan mental, Suar Asa memiliki program Teman Cerita. Teman Cerita merupakan layanan yang dibuka oleh Suar Asa untuk mahasiswa FIB yang ingin bercerita tentang kehidupannya atau untuk mengungkapkan apa yang sedang dirasakan. Layanan ini juga bekerja sama dengan peer counselor yang ada di FIB sebagai fasilitator dalam layanan ini yang menyediakan sesi cerita untuk mahasiswa FIB. Layanan ini juga bekerja sama dengan HPU FIB dimana laporan tentang kasus kesehatan mental dan tindak lanjutnya juga melibatkan pihak HPU FIB.

Program Teman cerita yang sebelumnya telah terlaksana akan dikembangkan menjadi layanan yang diberikan berfokus pada dukungan emosional, yaitu melalui layanan kesehatan mental Teman Sehat dan Berbudaya (Teman Sebaya). Teman Sebaya menawarkan layanan sebagai teman cerita bagi mahasiswa yang ingin menceritakan masalahnya. Suar Asa sedang menjalani regenerasi anggota baru, sehingga layanan kesehatan mental di FIB belum optimal. Oleh karena itu, diperlukan Workshop Psychological First Aid dan Pelatihan Teman Sebaya untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka, demi mengoptimalkan promosi, pencegahan, dan pelayanan kesehatan mental FIB UGM melalui Suar Asa. Beberapa materi workshop antara lain Psychological First Aid (PFA), Peningkatan Kompetensi bagi Peer Counselor, serta Praktik/roleplay Teman Sebaya yang disampaikan oleh Indrayanti, S.Psi., M.Si., PhD., Psikolog dengan didampingi oleh para fasilitator. Partisipasi berbagai pihak diperlukan untuk mencegah dan menangani masalah kesehatan mental. (Humas FIB UGM)

Sambutan oleh Kepala Kantor Administrasi FIB UGM, Erika Purnawati, S.Kom., M.Cs.
Sambutan oleh Kepala Kantor Administrasi FIB UGM, Erika Purnawati, S.Kom., M.Cs.

Pentas Teater English Days 2024: A Step Into the Centre Stage

HEADLINEHEADLINERilis BeritaSDGSSDGs 4: Pendidikan Berkualitas Kamis, 7 November 2024

Yogyakarta, Jumat, 1 November 2024. Ikatan Mahasiswa Jurusan Sastra Inggris (IMAJI) mengadakan English Days 2024. Acara ini merupakan kegiatan tahunan yang memiliki serangkaian kegiatan untuk memeriahkan Dies Natalies program studi Sastra Inggris ke-78. Salah satu rangkaian kegiatan English Days 2024 adalah pentas teater yang diadakan pada 1 November 2024 di Auditorium Soegondo, Gedung Soegondo, Fakultas Ilmu Budaya UGM, pada waktu 18.00 WIB hingga 21.30 WIB.

Sebelum memasuki pertunjukan utama, kegiatan dimulai dengan sambutan dari Florinesya Zahwa Raihania, selaku Ketua Panitia English Days 2024. Dalam kesempatan ini, Flori menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada hadirin dan pihak yang terlibat dalam mendukung keberhasilan English Days 2024. Sambutan kemudian dilanjutkan oleh Dosen Sastra Inggris, Hasyim Kurniawan, S.S., M.App.Ling.. Bapak Hasyim menyampaikan pentingnya acara organisasi mahasiswa sebagai sumber dan pengalaman belajar yang hebat. Ia mengatakan pengalaman-pengalaman dalam kegiatan berorganisasi melatih keterampilan dan kepemimpinan serta pemecahan masalah dan akan membantu setiap aspek kehidupan masa mendatang mahasiswa.

Setelah sambutan berakhir, kegiatan pentas teater bertajuk, “The Front Stage Facade” dimulai dengan mengangkat kisah sisi gelap industri hiburan. Pertunjukan diawali dengan penampilan music dance yang kemudian akan menemani di beberapa momen tertentu selama pertunjukan. Pengungkapan pemain utama dalam teater ini yaitu tokoh Jackie (Rizqi) sebagai, “Starboy” yang memainkan peran sebagai tokoh industri hiburan Amerika Serikat yang terkenal mancanegara, diikuti oleh Avery (Dewi) memainkan peran sebagai manajer utama dari para talent teater dari pemilik perusahaan yang bergerak dalam industri hiburan, Jacques (Aimar). Selain itu, terdapat tokoh utama yang muncul di setelah bagian awal pertunjukan dimulai yang semakin meningkatkan tensi dan keseruan teater ini dengan kemunculan Rita (Tyaz) dan Pamela (Vari). Sedangkan itu, tokoh pendukung seperti Boy 1 (Nida), Boy 2 (Ipeh), Girl 1 (Felice), Girl 2 (Zahwa), Girl 3 (Nia), dan Girl 4 (Chu), menghidupkan suasana pentas teater dengan bermacam-macam momen unik.

Pentas Teater English Days 2024: A Step Into the Centre Stage, menjadi salah satu pentas teater menakjubkan di awal bulan November. Acara ini menjadi acara penutup yang ramai diikuti oleh para peserta umum dan mahasiswa. Selamat atas keberhasilan dan kerja hebat-nya Panitia English Days 2024!

Suasana penonton pentas teater.
Suasana penonton pentas teater.
Adegan Jackie sedang diwawancarai oleh para wartawan terkait kabar kematian Pamela.
Adegan Jackie sedang diwawancarai oleh para wartawan terkait kabar kematian Pamela.
Rita sedang berdebat dengan Avery mengenai pertunjukan panggung dan masalah dengan Jacques.
Rita sedang berdebat dengan Avery mengenai pertunjukan panggung dan masalah dengan Jacques.

Bersajak Pada Rabun Senja di FIB UGM Bersama BSO Sanggar Lincak

HEADLINEHEADLINERilis BeritaSDGSSDGs 4: Pendidikan Berkualitas Jumat, 30 Agustus 2024

Yogyakarta, Rabu 28 Agustus 2024. Badan Semi Otonom (BSO) Sanggar Lincak menyelenggarakan kegiatan Rabun Senja di Panggung Terbuka, Fakultas Ilmu Budaya UGM dari pukul 15.30 WIB hingga 17.30 WIB. Rabun Senja merupakan kegiatan parade puisi yang mengajak mahasiswa umum, yang terdiri atas anggota BSO Sanggar Lincak, mahasiswa umum, dan mahasiswa khusus yang mengambil mata kuliah soft skill Lincak pada semester gasal 2024/2025. Secara sukarela, para peserta membacakan puisi karya sendiri miliknya atau karya orang lain menyesuaikan dengan pilihan pribadi masing-masing.

Dalam kegiatan ini, selain membacakan puisi masing-masing di tengah audiens, mereka juga berdiskusi tentang makna dari puisi yang mereka bacakan, alasan memilih puisi, dan lain-lain. Hal ini bertujuan untuk berbagi pengetahuan dan wawasan serta bertukar pikiran antar sesama peserta mengenai karya puisi yang mereka ambil dan makna yang didapatkan untuk bahan pelajaran. Uniknya, pada kegiatan kali ini, tidak hanya puisi berbahasa Indonesia saja yang dibacakan, namun puisi berbahasa Inggris dan bahasa Jawa juga dibacakan oleh beberapa peserta. Para peserta juga mendapat kudapan gratis sebagai bagian dari penyemangat keberlangsungan kegiatan Rabun Senja.

“Yang membedakan Rabun Senja kemarin dengan Rabun Senja sebelumnya adalah adanya kegiatan sedekah puisi. Jadi, pengurus memberikan permen yang ditempeli kertas kosong. Peserta menuliskan kata-kata baik di kertas tersebut, kemudian diputar/ditukar dengan peserta di sebelahnya. Setelah itu, tiap peserta membacakan isi kertas dari permen yang diterimanya.” Terang Abyan Irsyad Fawzi, selaku Ketua BSO Sanggar Lincak yang selalu memandu kegiatan puisi dari Sanggar Lincak.

Kehadiran Rabun Senja tidak hanya menjadi angin segar bagi perkembangan literasi dan sajak di lingkungan Fakultas Ilmu Budaya UGM, namun menjadi awal mula bagi beberapa orang, salah satunya seperti Lintang Hapsari, mahasiswa Arkeologi UGM. “Karena aku baru pertama kali ikut rabun senja. Sebenernya, kegiatannya itu simpel, cuma baca dan mendengarkan orang baca puisi aja. Puisinya berbagai aliran, ada yang soal kehidupan, romansa, dan banyak lagi kemarin alias bebas aliran. Menurutku itu kegiatan yang positif dan menenangkan, soalnya dengerin puisi orang itu enak banget menurutku.” Ujar Lintang mengenai pendapatnya mengikuti pengalaman kegiatan puisi Rabun Senja pertama kali.

Pendampingan Studi Kolaborasi Mahasiswa Prodi Bahasa dan Kebudayaan Jepang UGM dan Universitas Diponegoro tentang program MBKM

Rilis BeritaSDGs 17: Kemitraan Untuk Mencapai Tujuan Rabu, 19 Juni 2024

Pada Sabtu, 18 Mei 2024, Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Kebudayaan Jepang Universitas Gadjah Mada mengadakan studi kolaborasi dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Kebudayaan Jepang, Universitas Diponegoro. Acara diselenggarakan di Auditorium Gedung Soegondo dan Ruang Kelas Soegondo 418, Fakultas Ilmu Budaya UGM. Sebanyak 53 mahasiswa dari UGM dan 31 mahasiswa dari Undip mengikuti kegiatan ini.

Beberapa dosen program studi Bahasa dan Kebudayaan Jepang bertugas mendampingi kegiatan kolaborasi, salah satunya adalah Wiastiningsih, S.S, M.A., PhD., yang membantu menjelaskan tentang sejarah berdirinya program studi Bahasa dan Kebudayaan Jepang Universitas Gadjah Mada bersama dosen lainnya, yakni Yayan Suyana, S.S., M.A., menjelaskan tentang kegiatan kolaborasi dosen dan mahasiswa di UGM, Stedi Wardoyo, S.S., M.A., menjelaskan tentang Merdeka Belajar Kampus Merdeka di UGM., dan Akbar Rizki Dhea Habibi, S.S., M.A. mendokumentasikan kegiatan serta Najih Imtihani, S.S., M.A., yang mendampingi keseluruhan kegiatan dari awal hingga akhir.

Kegiatan diawali dengan kata sambutan dari Bapak Najih Imtihani dan dilanjutkan dengan saling bertugas informasi kegiatan himpunan masing-masing universitas serta pengenalan pengrurus himpunan. Setelah itu kegiatan dibagi menjadi diskusi per divisi, dan para pengurus inti masing-masing himpunan mahasiswa berdiskusi dengan tim dosen dari UGM mengenai sejarah Bahasa dan Kebudayaan Jepang Universitas Gadjah Mada, kolaborasi dosen dan mahasiswa di UGM dan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka di UGM. Diskusi ini dilaksanakan di ruang Soegondo 418.

Pengenalan sejarah Bahasa dan Kebudayaan Jepang Universitas Gadjah Mada diharapkan bisa mengenalkan prodi kepada masyarakat umum, yaitu mahasiswa dari Undip dan dapat meningkatkan minat untuk belajar di program studi, karena telah memiliki sejarah yang panjang yaitu 35 tahun. Acara ditutup dengan penampilan seni tari Jepang dan musik dari mahasiswa UGM maupun UNDIP.

Acara kolaborasi seperti ini diharapkan mampu menguatkan jejaring pemelajar bahasa Jepang di Indonesia dan pendampingan dari dosen diharapkan mampu memberikan informasi yang lebih komprehensif mengenai program studi Bahasa dan Kebudayaan Jepang Universitas Gadjah Mada dan memastikan acara berjalan dengan lancar sesuai rencana.

Rapat Kerja KALINGGA 2024

Rilis BeritaSDGs 17: Kemitraan Untuk Mencapai Tujuan Rabu, 12 Juni 2024

Untuk mendukung inovasi dan menampung aspirasi mahasiswa Magister Linguistik Fakultas Ilmu Budaya UGM, KALINGGA (Keluarga Mahasiswa Linguistik Gadjah Mada) membuat beberapa program kerja untuk 1 tahun ke depan. Sailal Arimi berpesan agar KALINGGA dapat menjadi wadah yang dapat bermanfaat untuk mengembangkan Ilmu Linguistik UGM dan memberikan dampak bagi masyarakat luas. Ketua KALINGGA 2024 Yuliana Kristianti juga menyampaikan beberapa hal, salah satunya adalah agar KALINGGA dapat menjadi wadah untuk menyalurkan berbagai kemampuan dan mengembangkan portofolio setiap individu anggota KALINGGA 2024.

Presentasi pertama dari divisi Minat dan Bakat yang mempresentasikan berbagai kegiatan untuk memfasilitasi mahasiswa dalam menyalurkan hobi dan bakat mereka di bidang seni dan olahraga. Selanjutnya, divisi PSDM (Pengembangan Sumber Daya Manusia) mempresentasikan program kerjanya untuk mempererat hubungan antar mahasiswa Magister Linguistik di berbagai kelas. Ada juga divisi Sosial dan Aksi Komunitas yang menjelaskan berbagai kegiatan sosial mahasiswa Magister Linguistik yang dapat bermanfaat bagi masyarakat umum. Kemudian, divisi LITBANG (Penelitian dan Pengembangan) menyampaikan program-program yang berkaitan dengan Ilmu Linguistik, salah satunya pembuatan buku.

Dilanjutkan dengan divisi MEDINFO (Media dan Informasi) yang memaparkan program-program yang berkaitan dengan penyampaian berbagai inovasi dalam memberitakan kegiatan di linimasa melalui maskot KALINGGA yang diberi nama Lingga. Presentasi selanjutnya dari divisi ADHUMJAR (Advokasi, Humas dan Jaringan) yang menyampaikan program-program terkait komunikasi antar mahasiswa di Magister Linguistik UGM dan di luar Magister Linguistik UGM, salah satu programnya adalah membuat Himpunan Mahasiswa Magister Linguistik se-Indonesia. Presentasi ditutup oleh BPH yang menyampaikan bahwa anggota KALINGGA dapat bekerja sama untuk membangun Magister Linguistik UGM bersama-sama.

Melalui kegiatan rapat kerja, setiap divisi menyampaikan program kerjanya masing-masing agar tujuan pelaksanaannya tepat sasaran, sehingga kegiatan-kegiatan di lingkungan Magister Linguistik UGM dapat berjalan dengan efektif, dan berdampak pada masyarakat luas.

1234

Rilis Berita

  • Prof. Wening Udasmoro Dianugerahi Penghargaan Inclusive Global Engagement oleh Universitas 21
  • Pemotongan Tumpeng Perayaan Kemenangan FIB UGM pada Nitilaku 2024
  • Menyebrangi Cakrawala: Menjelajahi Lithuania Lewat IISMA
  • Prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea Gelar Kuliah Umum “Teknik Berorasi dalam Bahasa Korea” bersama K-Speech Indonesia
  • Kunjungan Fakultas Ushuludin Adab dan Humaniora UIN Salatiga ke FIB UGM

Arsip Berita

Video UGM

[shtmlslider name='shslider_options']
Universitas Gadjah Mada

Fakultas Ilmu Budaya
Universitas Gadjah Mada
Jl. Nusantara 1, Bulaksumur Yogyakarta 55281, Indonesia
   fib@ugm.ac.id
   +62 (274) 513096
   +62 (274) 550451

Unit Kerja

  • Pusat Bahasa
  • INCULS
  • Unit Jaminan Mutu
  • Unit Penelitian & Publikasi
  • Unit Humas & Kerjasama
  • Unit Pengabdian kepada Masyarakat & Alumni
  • Biro Jurnal & Penerbitan
  • Teknologi Informasi dan Pangkalan Data
  • Pusaka Jawa

Fasilitas

  • Perpustakaan
  • Laboratorium Bahasa
  • Laboratorium Komputer
  • Laboratorium Fonetik
  • Student Internet Centre
  • Self Access Unit
  • Gamelan
  • Guest House

Informasi Publik

  • Daftar Informasi Publik
  • Prosedur Permohonan Informasi Publik
  • Daftar Informasi Tersedia Setiap Saat
  • Daftar Informasi Wajib Berkala

Kontak

  • Akademik
  • Dekanat
  • Humas
  • Jurusan / Program Studi

© 2024 Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY