Yogyakarta, 10 Juli 2024, Dosen Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya UGM, Rahmawan Jatmiko, S.S.,M.A., menciptakan lagu berbahasa Inggris yang dihasilkan dari transformasi puisi berbahasa Inggris berjudul: Stars Send Their Light. Puisi dan juga lirik lagu Stars Send Their Light ini bernuansa positif yang bermakna penggambaran sebuah keadaan seorang yang saling memberikan motivasi kepada sesama demi kemajuan bersama. Nada-nada ynag dipilih untuk
melagukan liriknya cukup sederhana dengan tujuan agar lagi ini mudah dinyanyikan, terutama untuk dinyanyikan bersama, baiik dalam paduan suara ataupun sekedar bernyanyi besama.
Lagu ini cukup mudah dibuat, bahkan mungkin oleh orang yang masih awam atau belum pernah membuat lagu, karena dibentuk dengan beberapa instrumen virtual VST (Virtual Studio Technology) tanpa menggunakan satu pun instrumen musik asli. Teknik ini dipilih untuk menunjukkan bahwa proses mengubah puisi menjadi lagu ini bukanlah proses yang teramat rumit. Bahkan jika menggunakan teknologi kecerdasan buatan, maka prosesnya akan menjadi lebih cepat lagi meskipun ada beberapa kelemahan pada saat ini berkait dengan orisinalitas. Lagu Stars Send Their Light yang dibuat ini menggunakan ide nada dan suara vokal asli dari penulis lagu sendiri.