Pada tanggal 14 Juni 2024, Program Studi Bahasa dan Sastra Prancis Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima pemberian buku berbahasa Italia dari Laura Romano. Ia merupakan seorang dosen Bahasa Italia yang pernah mengajar di Program Studi Sastra Prancis UGM sekitar tahun 2003 hingga 2009. Saat ini, Laura Romano merupakan Warga Negara Indonesia yang berasal dari Italia dan juga seorang praktisi Sumarah. Laura kini menetap di kota Solo.
Buku-buku yang diberikan oleh Laura Romano berasal dari perpustakaan pribadinya. Dalam pengiriman tersebut, terdapat sebanyak 10 kardus berisi buku-buku yang dibagi ke dalam beberapa kategori. Kategori tersebut meliputi Filsafat dan Sejarah, Pelajaran Bahasa Italia, Novel, Spiritual, serta CD dan DVD. Total buku, CD, dan DVD yang diberikan mencapai 261 buah. Buku yang diberikan sangat beragam, salah satu di antaranya adalah karya dari Marcel Proust versi bahasa Italia. Selain itu, CD dan DVD yang diberikan banyak di antaranya merupakan film berbahasa Italia, salah satu di antaranya adalah film La Neve nel Cuore.
Laura Romano berharap, melalui pemberian buku ini dapat bermanfaat untuk kegiatan pembelajaran Bahasa Italia di UGM. Selain itu, apabila ingin belajar melalui film atau video pembelajaran juga tersedia dalam CD dan DVD yang diberikan olehnya. Ia juga berharap agar buku-buku tersebut dapat membantu memperkenalkan kebudayaan Italia lebih luas lagi di lingkungan UGM.