Agenda puncak Kegiatan ‘Pekan Budaya Timur Tengah’ yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Kajian Budaya Timur Tengah Universitas Gadjah Mada (IMABTA UGM) telah terlaksana pada Rabu, 16 September 2024. Pelaksanaan selebrasi sukses dilebur bersamaan dengan agenda Seminar Nasional Mangayubagya Dr. Hindun, M.Hum yang digelar secara luring di Ruang Soegondo FIB UGM pada pukul 08.00 – 12.30 WIB. Sebelumnya, IMABTA UGM dan PPIDK Timtengka telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) kerjasama berbasis keorganisasian dan akademik pada 31 Juli 2024 di Kantor Omega Education Group, Jakarta Selatan.
Berikut adalah antara poin kerjasama di antara kedua belah pihak sebagai berikut.
- Pempublikasian informasi seputar pendidikan, penelitian, dan pengabdian.
- Membuka peluang kolaborasi penelitian dan publikasi ilmiah pada Jurnal MECRI.
- Membuka peluang kolaborasi kegiatan volunteering dan pengabdian masyarakat.
- Berkolaborasi dalam pelaksanaan Kegiatan ‘Pekan Budaya Timur Tengah’ yang diadakan setahun sekali.
- Kerjasama tersebut berlaku selama 5 tahun.
Sebagai penutup dari agenda besar ‘Pekan Budaya Timur Tengah’, simbolis MoU ditandai dengan penayangan video pendek berdurasi 2 menit 23 detik. Pada tayangan video tersebut, ditampilkan sederetan dokumentasi dari rangkaian kegiatan yang telah digelar IMABTA UGM sejak Mei hingga Juli lalu. Sedikit kilas balik terlebih dahulu, rangkaian pertama ‘Pekan Budaya Timur Tengah’ diawali dengan acara IMABTA Menyapa pada 30 Mei 2024.
Berlanjut pada tanggal 7 Juni 2024, Seminar Bincang Isu Timur Tengah yang dibersamai oleh Pengamat Sastra Palestina, Dr. Hindun, M.Hum digelar secara daring dan dihadiri oleh para mahasiswa Indonesia baik di dalam maupun luar negeri. Agenda ketiga ‘Sharing Session KBTT UGM Expo’ dilanjutkan kembali pada tanggal 13 Juni 2024. Selanjutnya, Bedah Buku yang menghadirkan Indra Gunawan, Lc., M.A. pun digelar pada 27 Juni 2024. Sebagai agenda penutupnya, IMABTA UGM dan PPIDK Timtengka menggelar kegiatan terakhirnya, yaitu ‘Lomba Penulisan Esai Ilmiah’ yang tengah berlangsung hingga November 2024 mendatang.