Rangkaian PPSMB Pionir Gadjah Mada sudah mulai dilaksanakan. PPSMB atau Pelatihan Pembelajar Sukses Mahasiswa Baru merupakan kegiatan orientasi dan pengenalan lingkungan kampus yang diselenggarakan secara resmi bagi mahasiswa baru UGM. Tema PPSMB Pionir Gadjah Mada tahun ini yakni “Inisiatif Gadjah Mada, Akselerasi Peradaban Bangsa”. Tujuan dari kegiatan ini untuk membentuk Gadjah Mada Muda (Gamada) menjadi inisiator dalam membangun perkembangan peradaban bangsa. PPSMB Pionir Gadjah Mada memiliki beberapa rangkaian kegiatan sebagai berikut.
Pertama, PPSMB Universitas yang berlangsung pada Senin-Selasa, 31 Juli-1 Agustus 2023. PPSMB Universitas berlangsung dengan melakukan pembelajaran sukses bagi Gamada untuk mengembangkan jiwa ke-UGM-an melalui pengenalan sejarah, filosofi dan nilai-nilai, visi, misi, kegiatan tridharma, dan lainnya. Hal tersebut diharapkan dapat menghasilkan Gamada menjadi manusia susila dengan karakter ‘SANG JUARA’ (Santun, Adil, Nasionalis, Gembira, Jujur, Unggul, Amanah, Religius, dan Andal).
Kedua, PPSMB Fakultas yang berlangsung pada Rabu-Kamis, 2-3 Agustus 2023. PPSMB Fakultas/Sekolah merupakan kegiatan orientasi lingkungan kampus ditingkat fakultas dengan anggota dari masing-masing fakultas. PPSMB Fakultas dilakukan melalui pengenalan sejarah, filosofi, nilai-nilai, visi, dan misi fakultas. Kegiatan ini juga berisi pengenalan kompetensi dan pengembangan diri yang berkaitan dengan keilmuan setiap Fakultas/Sekolah. Fakultas Ilmu Budaya sendiri, mengusung tema PPSMB fakultas “Amerta Grantha” yang berarti keabadian simpul ikatan. Pemilihan tema ini memiliki tujuan menyatukan Mahadaya dari berbagai latar belakang untuk berkolaborasi serta berdinamika bersama sebagai keluarga besar Fakultas Ilmu Budaya.
Ketiga, PPSMB Softskills yang berlangsung pada 4-5 Agustus 2023. PPSMB Softskills merupakan rangkaian kegiatan yang berfokus pada pembelajaran mencakup keterampilan hidup, kemampuan adaptasi, manajerial waktu, cara berkomunikasi. Tujuan dari kegiatan ini adalah membentuk Gamada memiliki kualitas diri unggul dan dapat menjadi problem solver.
Keempat, Action Plan 7-12 Agustus 2023. Action plan merupakan salah satu rangkaian kegiatan PPSMB untuk mengimplementasikan nilai-nilai ke-UGM-an yang telah didapatkan dari kegiatan sebelumnya dalam kehidupan yang diharapkan dapat membawa dampak baik bagai lingkungan masyarakat sekitar.
Sumber