Kerjasama antara Oberlin Shansi dan Fakultas Ilmu Budaya melalui Jurusan Sastra Inggris sudah berjalan sejak 1973. Kerjasama ini berupa pengiriman visiting scholars dari Oberlin Shansi dan pengiriman staf pengajar di lingkungan FIB dalam rangka penelitian atau studi literatur. Visiting scholars yang dikirimkan Oberlin Shansi berjumlah dua orang khususnya untuk membantu mengajar di Jurusan Sastra Inggris dan program pasca sarjana CRCS. Staf dosen yang berkesempatan melakukan kegiatan akademik di Oberlin College biasanya durasi waktunya satu semester atau 4 bulan.
Salah satu kegiatan yang diselenggarakan Oberlin Shansi di Indonesia adalah Winter Term Project yang merupakan kegiatan kunjungan untuk memperluas wawasan akademik dan budaya. Pada tahun ini, setelah ke Aceh dan Padang 10 mahasiswa S1 dan dua profesor dari Oberlin mengunjungi Yogyakarta, Surakarta, dan Magelang. Didampingi oleh prodi S1 Sastra Inggris, keduabelas warga Oberlin Shansi ini melakukan diskusi akademik FIB dengan Dr. Daud Aris Tanudirjo, M.A, workshop pembuatan wayang kontemporer dengan Semata Wayang, dan workshop gamelan serta pementasanya bersama dengan Prasasti, mas Nanang Karbito sebagai pelatih, dan pak Eddy Pursubaryanto M.Hum sebagai dalang dalam pementasan wayang kulit. Rombongan juga melakukan kunjungan ke Surakarta, Candi Prambanan, Candi Borobudur, dan Gunung Merapi. Semoga dengan kunjungan ini, hubungan antara FIB dan Oberlin Shansi semakin erat.