Karanganyar, Sabtu, 19 Oktober 2024. Rombongan yang terdiri atas tenaga pendidik dan dosen Fakultas Ilmu Budaya UGM melakukan kegiatan rekreasi bersama ke Karanganyar-Solo. Kegiatan ini meliputi wisata ke berbagai tempat di Solo dan Karanganyar sebagai tujuan rekreasi. Kegiatan rekreasi mencakupi wisata alam, kegiatan naik jeep bersama, ke Candi Cetho Karanganyar, ke Museum Colomadu, Rasamadu Heritage, dan ke Kemuning Sky Hills di Desa Kemuning.
Rombongan berangkat pada hari Jumat pagi hari, 18 Oktober 2024, pukul 06.30 WIB, di Fakultas Ilmu Budaya UGM. Setelah itu, rombongan rekreasi melakukan kunjungan ke berbagai tempat di Karanganyar. Tempat rekreasi pertama adalah agenda jelajah Bukit Sekipan yang dilanjutkan makan siang di Rumah Makan Bale Branti. Setelah menyantap makan siang, rombongan mengikuti Jeep Adventure sebelum kembali menuju tempat istirahat, Hotel Lor-In.
Pada hari kedua, rombongan melakukan kegiatan outbound keluarga FIB di Lor-In setelah sarapan pagi dan melakukan jelajah di Rasa Madu Heritage dan Jelajah Colomadu. Pada pukul 18.00 WIB, rombongan makan malam bersama sebelum pulang ke Yogyakarta pada pukul 19.00 WIB dan tiba di Yogyakarta pukul 21.00 WIB.