Senin, 17 Juli 2023, Program Studi Sarjana Sastra Arab dan Magister Budaya Timur Tengah mengadakan Kuliah Pakar. Acara ini dilakukan di Ruang Sidang I FIB UGM secara bauran, yakni luring dan daring melalui Zoom. Beberapa dosen dan pakar ahli hadir sebagai pemateri, diantaranya Prof. Dr. Sangidu, M.Hum. (Kepala Departemen Kajian Antarbudaya UGM), Dr Noureldin Elsayed Marouf Abdalrahman Shafei (Direktur Pelaksana Alsun Foundation for Arabic Studies), dan Prof. Dr Mohamed Mohamed Emam Dawood (Suez Canal University, Ismalia Egypt). Dekan Fakultas Ilmu Budaya UGM, Prof. Dr. Setiadi, S.Sos., M.Si. turut serta menghadiri acara ini.