Himpunan Mahasiswa Jurusan Bahasa Korea (HIMAHARA) Fakultas Ilmu Budaya UGM merupakan suatu organisasi mahasiswa yang berada dibawah naungan LEM Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada. Tanggal 2 April 2004 adalah tanggal berdirinya HIMAHARA, dan sekaligus merupakan hari dilantiknya pengurus HIMAHARA yang pertama oleh bapak Drs. Mudjeri yang saat itu menjabat sebagai Wakil Dekan III. Pada waktu itu jumlah mahasiswa Bahasa Korea adalah 18 orang, dan merupakan mahasiswa Bahasa Korea angkatan pertama yang ada di Fakultas Ilmu Budaya UGM sejak Agustus 2003. Walaupun dengan minimnya pengalaman berorganisasi serta tidak tersedianya sekretariat, tetapi HIMAHARA bisa mengantipasinya. Organisasi HIMAHARA ini dibentuk sebagai wadah untuk berkreativitas dan mengembangkan potensi diri bagi seluruh mahasiswa Jurusan Bahasa Korea FIB UGM.
Dibawah naungan HIMAHARA ada berberapa UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) antara lain, Grup Tari tradisional Korea yaitu buchaechum, hansamchum, dan juga tari modern. Untuk di bidang musik kita memiliki 2 jenis musik yang berbeda yaitu tradisional dan modern. Alat musik tradisional diwakili oleh grup musik samulnori, sedangkan yang modern yaitu band HIMAHARA. Latihan yang kami lakukan rutin tiap minggunya, sehingga nanti skill dan kreativitas mahasiswa akan terus meningkat ke depannya.
Kegiatan-Kegiatan HIMAHARA FIB UGM antara lain :
- SEMINAR
- MALAM KEAKRABAN
- MOVIE WEEK
- KOREAN DAY
- PAS (Pasific Asia Society)
- HANSEO
- SAEMAUL UNDONG
- Pengajaran Bahasa Korea seminggu 2 kali di SD Kowang, Desa puton, kabupaten Bantul